Trump Janji Akan Pangkas Pajak Bunga Pinjaman Mobil di Detroit
Pajak.com, Detroit – Calon Presiden Amerika Serikat (AS) Donald Trump janji akan menerapkan kebijakan baru berupa pangkas pajak bunga pinjaman mobil. Usulan ini disampaikan Trump dalam pidatonya di hadapan para pengusaha yang tergabung dalam Detroit Economic Club, di Detroit, Michigan, AS.
Bunga pinjaman mobil adalah biaya tambahan yang harus dibayar oleh seseorang ketika meminjam uang dari bank atau lembaga keuangan untuk membeli mobil. Dengan proposal Trump tersebut, bunga ini akan dianggap sebagai biaya yang dapat dikurangi dari pajak yang harus dibayar, sehingga pemilik mobil dapat membayar pajak lebih sedikit.
Dalam kampanyenya itu, Trump mengklaim bahwa rencana tersebut akan merangsang produksi mobil domestik besar-besaran dan membuat kepemilikan mobil lebih terjangkau bagi keluarga AS.
“Rencana ini akan merevolusi industri Anda. Ini akan merangsang produksi mobil domestik secara besar-besaran dan membuat kepemilikan mobil jauh lebih terjangkau bagi jutaan keluarga pekerja AS,” katanya dikutip Pajak.com dari New York Times, Sabtu (12/10).
Proposal pengurangan pajak ini sejalan dengan agenda Trump untuk menarik pemilih di Michigan, negara bagian yang menjadi medan pertempuran penting dalam pemilu mendatang. Namun, beberapa analis menyebut kebijakan pajak ini berpotensi menambah beban utang nasional hingga 15 triliun dollar AS dalam satu dekade.
Selain pemotongan pajak bunga pinjaman mobil, Trump juga mengulangi rencananya untuk memotong tarif pajak perusahaan menjadi 15 persen bagi perusahaan yang memproduksi di AS, serta memberlakukan tarif pada produk dari negara yang tidak menawarkan perdagangan timbal balik dengan AS. Sebelumnya, ia juga telah menyerukan penghapusan pajak untuk tip, lembur, dan tunjangan jaminan sosial; serta merilis pernyataan yang menyerukan pemotongan pajak bagi warga AS yang tinggal di luar negeri. Namun, tidak jelas berapa banyak pendapatan pajak yang akan hilang jika usulan pengurangan pajak bunga pinjaman mobil ini diterapkan.
Ide ini juga mirip dengan pemotongan pajak bunga hipotek yang dilakukan Trump pada 2017, ketika ia memperluas pengurangan standar, yang menyebabkan lebih sedikit orang AS memerinci pengurangan pajak mereka. Menurut Pusat Kebijakan Pajak, pada 2020 hanya 10 persen warga AS yang memerinci pajak mereka, dibandingkan dengan 31 persen sebelum pemotongan pajak 2017 berlaku.
Pada pidato yang berlangsung hampir dua jam tersebut, Trump juga berjanji untuk melarang kendaraan otonom buatan Tiongkok beredar di jalanan AS, menyusul langkah pemerintahan Biden yang mewacanakan larangan masuknya perangkat lunak buatan Tiongkok di kendaraan yang terhubung internet atau internet-connected vehicles. Kendaraan jenis ini sering kali menggunakan konektivitas internet untuk meningkatkan pengalaman berkendara, memberikan informasi langsung kepada pengemudi, serta mendukung fitur otomatisasi, seperti kendaraan otonom. Namun, kendaraan canggih ini dikhawatirkan akan mengancam keamanan nasional AS, karena adanya risiko pengawasan atau peretasan data melalui perangkat lunak buatan luar negeri.
Mantan Presiden AS ini menegaskan akan mengambil langkah proteksionis yang lebih keras dalam periode jabatan keduanya, untuk melindungi industri automotif dari persaingan asing. Trump juga mengisyaratkan niatnya untuk menegosiasikan ulang kesepakatan perdagangan dengan Meksiko dan Kanada, mengancam akan memberlakukan tarif 100 persen pada mobil buatan Tiongkok yang diproduksi di Meksiko dan diimpor ke AS.
Ia menyatakan hal itu menggunakan bahasa yang keras dan dramatis.
“Setelah kemenangan kita pada 2016, industri automotif Michigan berlutut, memohon bantuan, terengah-engah,” ucapnya. Trump kemudian mengklaim bahwa perusahaan internasional telah diizinkan untuk “menjarah dan memperkosa” negara, dengan menekankan kata-kata tersebut.
“Benar, saya menggunakan kata itu. Mereka memperkosa negara kita,” tambahnya.
Acara tersebut berlangsung di Teater Sound Board, MotorCity Casino and Hotel, di hadapan audiens yang tenang, berbeda dengan suasana riuh pada rapat umum Trump biasanya. Beberapa pejabat Demokrat, termasuk Sekretaris Negara Michigan Jocelyn Benson juga hadir, yang sebelumnya sempat menjadi target protes terkait hasil Pemilu AS 2020.
Para pemilih di wilayah Detroit diperkirakan akan memainkan peran penting dalam menentukan hasil pemilu AS mendatang. Trump terus mengincar dukungan mereka dengan berbagai kebijakan yang berfokus pada industri automotif dan pemotongan pajak, meskipun kebijakannya mendapat kritik dari beberapa pihak, termasuk serikat pekerja dan pejabat lokal.