in ,

MainGames dan Facebook Gaming Buka Program Inkubasi

MainGames dan Facebook Gaming Buka Program Inkubasi
FOTO: IST

Pajak.com, Jakarta – MainGames Indonesia (MainGames) bermitra dengan Facebook Gaming mengajak masyarakat yang hobi bermain game, baik pemula maupun komunitas, untuk menjadi kreator melalui program inkubasi MainGames Academy. Pendaftaran batch pertama program ini telah dibuka mulai 8 Februari hingga 24 Februari 2022.

Sekilas informasi, MainGames merupakan creator service provider atau agensi gaming influencer yang menjadi rumah bagi para streamer dari Facebook Gaming di Asia. MainGames membantu creators untuk meningkatkan performa, mengembangkan produktivitas, serta memandu mereka untuk menyelesaikan permasalahan yang dialami di Facebook Gaming.

Direktur MainGames Edward Arifin menjelaskan, sejalan dengan misi MainGames, now everyone can stream, kami menghadirkan sebuah program edukasi untuk saling berbagi wawasan mengenai game streaming lewat MainGames Academy.

Baca Juga  Hari Kartini: Kobarkan Spirit UMKM Perempuan, Rebut Peluang di Tengah Perang Dagang

“Program ini sesuai bagi teman-teman yang selama ini ingin memulai tetapi tidak tahu bagaimana, termasuk para gaming creator pemula untuk menambah pengetahuan dan pengalaman mereka. MainGames Academy telah merangkum semua materi yang diperlukan untuk memulai live streaming,” kata Edward dalam keterangan tertulis yang dikutip Pajak.com(9/2).

Di MainGames Academy komunitas bisa belajar secara gratis hanya dengan mengunjungi website dari MainGames Academy (academy.maingames.com). Ada beberapa chapter yang diberikan, mulai dari hal dasar streaming, tip profesional, serta pemaparan program partner dari Facebook Gaming.

BAGAIMANA MENURUT ANDA ?

Comments

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *