Menu
in ,

BTN Teken MoU dengan Investor Qatar, Bangun 100 Ribu Unit Hunian

Foto: BTN

BTN Teken MoU dengan Investor Qatar, Bangun 100 Ribu Unit Hunian di Indonesia

Pajak.com, Doha – PT Bank Tabungan Negara Tbk (Persero) atau BTN meneken memorandum of understanding (MoU) dengan AlQilaa International Group perusahaan asal Qatar untuk membangun 100 ribu unit hunian di Indonesia, di Doha. Kerja sama ini merupakan tindak lanjut kesepakatan antara Presiden Prabowo Subianto dan Chairman AlQilaa International Group Sheikh Abdulaziz bin Abdulrahman Al Thani pada Januari 2025.

Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman Fahri Hamzah menjelaskan bahwa BTN akan berperan sebagai penyalur KPR secara berkelanjutan. Sementara AlQilaa International Group menyediakan investasi senilai 2 miliar dolar Amerika Serikat (AS) untuk pembangunan tahap awal.

“Proyek kerja sama ini akan difokuskan pada hunian vertikal bersubsidi di perkotaan. Kami berharap setelah kesepakatan ini prosesnya dapat berlanjut menuju perencanaan dan perancangan proyek, serta proses konstruksi,” jelas Fahri dalam keterangan tertulis, dikutip Pajak.com, (11/4).

Direktur Utama BTN Nixon LP Napitupulu menambahkan, jenis hunian rumah vertikal yang akan dibangun adalah apartemen dan rumah susun bersubsidi di kawasan perkotaan padat, seperti di Jakarta. BTN akan berperan sebagai lembaga pembiayaan utama serta menyediakan KPR dalam skema konvensional maupun syariah bagi Warga Negara Indonesia (WNI) yang memenuhi persyaratan.

“Kerja sama ini adalah bagian dari langkah nyata mendukung visi Program Tiga Juta Rumah yang diinisiasi BTN. Pembangunan 100 ribu unit akan menjadi kontribusi besar untuk menjawab tantangan backlog perumahan nasional,” ungkap Nixon.

Ia menilai, kemitraan dengan investor global sangat krusial dalam memperkuat sumber pendanaan sektor perumahan. Selain mendongkrak performa keuangan BTN, proyek ini juga diyakini akan memberi efek domino berupa pembukaan lapangan kerja, geliat sektor konstruksi, hingga penguatan hubungan ekonomi Indonesia dan Qatar.

Sementara itu, Chairman AlQilaa International Group Sheikh Abdulaziz bin Abdulrahman Al Thani menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat dari Pemerintah Indonesia dan menyebut kemitraan ini sebagai bentuk komitmen Qatar dalam mendukung kesejahteraan rakyat Indonesia.

“Ini adalah awal dari hubungan jangka panjang yang erat antara kedua negara,” pungkas Sheikh Abdulaziz.

Leave a Reply

Exit mobile version